Diamankan Ratusan Personel Polri, Kegiatan Pendaftaran Capres Cawapres di Kantor KPU Sragen Berlangsung Kondusif

SRAGEN, Jateng – Ratusan personil Polri diterjunkan Polres Sragen mengamankan jalannya kegiatan para pendukung pasangan calon nomor 3, momentum pendaftaran Capres Anis R Baswedan dan Cawapres Muhaimin Iskandar, Presiden Republik Indonesia, bertempat di kantor KPU Kabupaten Sragen.

Kegiatan pengamanan didukung pula dengan personil TNI, bersinergi dengan anggota Polres Sragen, hari ini, Kamis, (19/10/2023).

"Sebanyak 176 personel terlibat dalam kegiatan pengamanan operasi Mantap Brata Candi 2023-2024, dan untuk pengamanan kegiatan para pendukung Capres Cawapres Pasangan calon nomor 3, telah kita siapkan, bersinergi dengan personil TNI serta personil pengamanan lainnya, " ungkap Kabag Ops Kompol Dudi Pramudya dalam keterangannya mewakili Kapolres Sragen AKBP Jamal Alam.

" Selain mengamankan lokasi yang dijadikan kegiatan para pendukung pasangan calon nomor 3 Capres Cawapres Pemilu 2023/2024 di halaman KPU Kabupaten Sragen, personel pengamanan juga disiagakan untuk mengamankan rute perjalanan para pendukung pasangan calon, " tambah Dudi.

Diuraikan Kompol Dudi, bahwa selain pasangan calon nomor 3 pagi ini, kegiatan pengamanan juga akan dikerahkan saat para pendukung pasangan calon nomor 1 dan nomor 2 melakukan kegiatan pendaftaran di KPU Sragen.

" Selain mengamankan kegiatan para pendukung pasangan calon Presiden RI di kantor KPU, kegiatan pengamanan personil juga akan kita bagi, mengantisipasi adanya kegiatan orasi dari masing-masing pendukung pasangan calon ataupun kegiatan iring-iringan dari masing-masing pendukung Pasangan calon, dengan mengerahkan personil pengamanan di tiap rute yang dilewati mulai dari menuju hingga kembali dari kantor KPU, " tandas Dudi.

" Semoga kegiatan pengamanan hari ini berjalan dengan lancar. Tidak ada kendala yang berarti, sehingga tercapai rangkaian pelaksanaan pemilu 2023-2024 yang aman dan kondusif di Kabupaten Sragen, " pungkas Kompol Dudi

(Polres Sragen)

0/Post a Comment/Comments